BREVET PAJAK TERAPAN A/B
Saat ini, kami telah menyelenggarakan pelatihan brevet pajak A/B yang dilakukan melalui kerjasama dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana dan telah berjalan dari awal tahun 2013 sampai saat ini sebanyak 30 kelas dengan rata-rata per kelas berjumlah 30 peserta.
BREVET PAJAK TERAPAN C
Kami juga telah menyelenggarakan pelatihan brevet pajak C di tahun 2015, 2017 dan 2021 yang lalu melalui kerjasama dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana. Khusus untuk pelatihan brevet pajak C ini, kami berhasil mengundang instruktur-instruktur berpengalaman dan professional dari Ibukota Jakarta sehubungan komitmen kami untuk menjaga kualitas pelatihan.
IN HOUSE TRAINING (IHT)
In House Training (IHT) yang diselenggarakan oleh WD Tax Centre berdasarkan permintaan institusi/perusahaan pengguna dengan materi yang disesuaikan pula dengan kebutuhan penggunanya. Program In House Training (IHT) ini ditujukan kepada Perusahaan Swasta, Rumah Sakit, Bank maupun Hotel/Villas yang ingin memberikan pelatihan perpajakan kepada karyawan/internal perusahaannya.
SEMINAR
Seminar merupakan program tahunan WD Mandiri Tax Centre yang diselenggarakan dalam rangka menyebarluaskan ketentuan-ketentuan terbaru di bidang perpajakan (khususnya yang berpengaruh pada pelaksanaan hak dan kewajiban perpajakan Wajib Pajak) serta membahas isu-isu perpajakan terkini yang menyangkut kepentingan masyarakat luas.
INTENSIF
Disamping menyelenggarakan Brevet, IHT dan Seminar, kami juga telah menyelenggarakan intensif dalam rangka persiapan Ujian Sertifikasi Konsultan Pajak (USKP) dimana intensif ini bertujuan untuk mematangkan konsep-konsep peserta ujian USKP dan juga mengetahui trick-trick menjawab soal USKP yang dipandu oleh praktisi-praktisi perpajakan profesional.
BUKU
Yayasan Widya Duta Mandiri berencana menerbitkan buku tentang materi dan modul tentang perpajakan yang dikemas dengan latihan soal dan kasus-kasus tentang pajak. Untuk awal tahun 2015, telah dilaunching penerbitan buku dengan judul “Ketentuan Umum Pajak – Diktat KUP”